Ferrari dijadikan Roller Coaster

Apa jadinya kalau sebuah mobil Ferrari F430 Spyder dijadikan sebuah Roller Coaster?  Nah, itulah yang ada di pusat wahana bermain Ferrari World di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Anda bisa membayangkan mengendarai sebuah Ferrari F430 Spyder di pusat permainan khusus Ferrari tersebut, yang rencananya akan mulai dibuka pada paruh kedua tahun 2010 ini, seperti dilansir Autocar, Sabtu (20/3/2010).

Di dalamnya, akan terdapat kurang lebih 20 macam wahana bermain, termasuk juga atraksi-atraksi untuk menghibur pengunjung, termasuk dua rollercoaster Ferrari tersebut, yang akan menantang adrenaline anda.

Gambar tersebut adalah wahana apa yang nantinya bakal disebut sebagai GT Roller Coaster, yang dikonsepkan sebagai ajang balap coaster, mulai dari start sampai garis
finishnya yang sengaja disediakan.

Akan terdapat dua buah mobil pada dua rel yang akan berjalan beriringan, sehingga para pengunjung benar-benar merasakan suasana membalap dengan menggunakan Ferrari F430 Spyder tersebut.
Ini memduktikan bahwa UEA memang hebat. Ferrari dijadikan rollercoaster.
Sumber : detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kami sangat menghargai kritikan/saran sahabat di blog ini. Apapun komentar anda akan kami balas dengan komentar di blog sahabat.